Ada Apa dengan Tanggal 13
Oleh Nuraini Ahwan
Haloo..para sahabat, orang tua wali SISWA SEBA tahun 2020/2021, ingatkah para sahabat dengan tanggal 13 Nopember 2020 lalu? Tanggal di mana hati kita berdebar kencang, jantung kita berdetak cepat. Perasaan gundah gulana, pikiran melayang, konsentrasi semakin dipusatkan untuk menanti sebuah kepastian. Kepastian yang merupakan titik awal kesuksesan anak-anak kita?
Ada apa dengan tanggal 13?
Baiklah para sahabat, orang tua wali, saya ingin mengajak para sahabat mengingat kembali bahwa tanggal 13 Nopember itu, di suatu tempat yang sangat representatif dan boleh di katakan tempat yang sangat wowww...yakni hotel vaganza, kita menanti pengumuman kelulusan anak-anak kita pada tes Bintara Polri. Sebuah penantian yang membuat suasana saat itu kita rasakan sangat berbeda.
Kepenatan saat itu tak kita rasakan. Lapar pun bisa ditahan. Kejenuhan menunggu tak dihiraukan. Waktu yang terus merangkak hingga malam menjadi semakin larut. Rona wajah penuh harap terpancar sangat jelas. Semangat saling mendukung dan saling menguatkan sesama orang tua sangat jelas terlihat. Terbukti ketika ada peserta yang keluar lebih awal karena tidak dinyatakan lulus, tangis dari para orang tua memecah malam yang kian larut.
Wajah-wajah gelisah, resah, khawatir dan semacamnya terus mengoyak diri saat itu. Berbincang antara sahabat yang saat itu merupakan cara mengusir penat, meskipun kita belum saling kenal secara personal. Kita hanya diikat boleh perasaan senasib seperjuangan yang dipersatukan oleh anak-anak kita untuk meraih cita-cita mereka sebagai abdi negara yakni Polri.
Namun tidak semua bisa berbincang lepas saat itu, ada sebagian orang tua yang tak dapat mengelola perasaannya. Ia hanya berdiam diri menunggu sang waktu tiba. Ada yang tak dapat menahan kegelisahan sampai bulir-bulir bening menetes di pipinya terus menerus.
"Katanya, ia ingat bagaimana anaknya bangun pagi, pulang petang/malam, latihan keras, belajar tak kenak waktu, kurang tidur, kurangi makan demi memenuhi persyaratan."
Tanggal 13 Nopember, merupakan hari yang mengharu biru. Tangis pecah mengiringi ungkapan bahagia kita kala itu ketika anak-anak kita keluar dari hotel dengan tangis bahagia pula. Orang tua dan anak saling peluk meluapkan kesyukuran atas kelulusan ini. . Hotel vaganza banjir air mata. Air mata kebahagiaan setelah mendengar anak-anak kita sukses meraih cita-citanya. Hotel Lombok vaganza menjadi saksi, tetanaman dan gedung megah menjadi saksi, waktu menjadi saksi bahwa tanggal 13 adalah hari bahagia kita, wali siswa dan anak-anak. Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa memberikan ridhanya sehingga anak-anak kita lulus polisi tahun 2020/2021. Alhamdulillah. Puji serta syukur kepada Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa.
Sahabat, wali siswa, ternyata tidak hanya di vaganza hotel saja gelisah dan resah melanda, wali siswa yang tak bersama kita di hotel ini pun tak kalah gelisahnya. Seorang ibu, seorang ayah menahan gelisah, deg degan hatinya di rumah menanti berita gembira dari sang buah hati. Bahkan ada yang keluar masuk kamar kecil ragara perut ikutan mules akibat perasaan yang tak menentu.
Para sahabat, wali siswa, sama -sama tanggal 13, namun berbeda bulan dan tahun. Ini tanggal 13 Mei 2021, kembali tangis bahagia menhampiri kita. Tangis bahagia di hari raya Idul Fitri. Bahagia karena kerinduan terobati dengan video call anak-anak kita di tanggal 13 ini.
Kesempatan diberikan kepada kita, wali siswa SEBA melakukan video call dengan anak-anak kita yang sedang ditempa, dididik, dibina dilatih oleh para pendidik dan pengasuh. Disiapkan untuk menjadi abdi negara dan abdi masyarakat yang siap berbakti kepada bangsa dan negara serta siap terjun ke masyarakat.
Para sahabat,
Tentu tanggal 13 bagi kita merupakan tanggal yang istimewa dan penuh arti bagi kita dan bagi anak anak kita. Cerita atau kisah ini sengaja tulis agar menjadi catatan bahwa kita dan anak anak sudah melalui proses ini. Bahwa tanggal 13 adalah tanggal penuh makna bagi kita.
Tanggal 13 pengumanan anak-anak kita, tanggal 13 pula kesempatan rindu terobati. Dua tanggal yang sama, tentunya kita punya kenangan yang tak akan terlupakan. Saya, bapak-bapak, ibu-ibu, kakak, adik dan semua keluarga punya suatu kenangan yang akan selalu menghias memori kita.
Angka 13 adalah angka keberuntungan kita.
Lombok, 16 Mei 2021.
Ibu yg kteatif, agar kt selalu mengingat perjuangan buah hati kita hingga sampai di titik ini, dgn sgala restu kt.tetap semangat dan selalu berdo'a untuk putra2 kita agar selalu di beri kemampuan dan kemudahan dlm menjalani pendidikan di spn.
BalasHapusSengaja tiang tulis, agar kapanpun kita akan bisa membuka kembali catatan ini sebagai perjalanan yang sudah dilalui anak anak kita. Aamiin YRA. Terima kasih telah mengapresiasi tulisan ini.
HapusAamiin yrb,semoga anak2 angkatan 45,selalu di berikan kesehatan, di lindungi n lebih sukses kedepanx, aamiin yrb i love you fulll anak2ku😍😍😍😍😍😍😍😍
BalasHapusAamiin YRA, Ya Razzak, Ya Mujiib.
Hapus